Kamis, 17 April 2014

Sarapan Pagi Jadi Menu Wajib di Sini

Saya bukan tipe orang yang suka makan pagi atau sarapan. Dulu waktu masih sekolah pun tak pernah sarapan pagi, kalau sarapan bawaannya malah sakit perut. hehehe :D.
 Saya hanya minum susu atau makan biskuit sebagai pengganjal perut sampai siang (Mungkin itu sudah sarapan ya? tapi klo bukan nasi kan bukan sarapan orang Indonesia) ngelesss!! :D.
Tak masalah, tetap Enjoy saya dulu juga gak pernah merasa lemas, apalagi sampai pingsan pas upacara bendera. Alloh memang memberikan kekuatan yang luar biasa ya? pada lambung manusia, tapi tak semua orang bisa seperti saya kuat menahan lapar sampai siang.

Buktinya suami saya, mungkin karena kebiasaan juga ya???
Sejak menikah saya jadi ikut-ikutan suami sarapan, meski semula terasa aneh diperut tapi lama-lama saya merasakan manfaatnya. ternyata banyak sekali manfaat sarapan, diantaranya saya ketahui setelah berkonsultasi dengan seorang dokter anak (Cie.....):

  1. Memberikan energi lebih, untuk menjalankan aktifitas dipagi hari kita memerlukan banyak energi. Nah, energi ini bisa kita dapat melalui sarapan agar tubuh tetap fit dan tak mudah lelah.
  2. Menyegarkan otak, kata Dokter kalau perut kenyang otak segar dan konsentrasi. Dan, itu sudah saya buktikan saat sekarang dengan keadaan saya dulu waktu masih sekolah dan malas sarapan.
  3. Mencegah penyakit maag, lambung yang terlalu lama kosong akan mengakibatkan rasa perih dan bisa mengakibatkan penyakit maag.
  4. Menghindari makan tak terkontrol, kalau pagi tidak sarapan perut akan terasa sangat lapar dan itu mengakibatkan porsi makan siang bertambah. Ini yang mengakibatkan tubuh tidak seksi (Wow, bisa langsung tambah bulat ya?) :D Ahahay...
  5. Membantu perkembangan anak, anak sangat membutuhkan cukup nutrisi untuk tumbuh kembangnya. Makan pagi yang teratur dapat meningkatkan daya pikir dan konsentrasi anak dalam belajar, sehingga memudahkan ia menyerap pelajaran yang disampaikan disekolah.
Karena sebab inilah saya berani mengubah kebiasaan lama saya. Banyak alasan yang baik untuk memulai sarapan, dari pada hanya menuruti rasa malas. Sekarang saya dan keluarga kecil saya menjadikan sarapan sebagai menu yang tidak boleh ketinggalan. Agar tak berat, dipagi hari saya selalu menyiapkan menu yang ringan asal dapat mengganjal perut seperti nasi goreng, mie goreng, telur atau berupa lauk pauk ringan dan nasi putih. ini sudah pas, mengingat suami berangkat kekantor pagi kalau harus menunggu masak sayur kelamaan, apa lagi masih harus mengurus si kecil (biar efisien maksudnya!!) :). Kalau sudah sarapan bareng, rasanya tenang melepas suami kerja. Cieee...cie....


 Tulisan ini diikutsertakan dalam GiveAway Yuk Menulis Part 1 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar