Sabtu, 05 April 2014

Si Kecil Ternyata Sudah Besar

Memandang si kecil yang tumbuh dengan sehat, tentunya sangat menyenangkan ya bun?? Setiap hari merawat dan menimangnya mulai dari nol paling kecil, menjadikan kita ibu-ibu hebat yang patut di acungi jempol.  Yeee... (Berbangga diri).

Begitu pula saya yang hampir tiga tahun ini telah dipercaya Alloh untuk merawat Si Kecil, yang saya beri nama Fajra Nada Nadifa. Banyak moment berharga yang kami lewati bersama. Mengingatnya dulu saat masih suka ngompol dan belum bisa apa-apa, hingga kini ia mulai tumbuh menjadi batita yang aktif dan cerdas membuat saya merasa Excelent, yyuuhhhuu...

Tak mudah memang, namun saya menikmatinya sebagaimana yang bunda-bunda rasakan saat mengasuh buah hati. Meskipun berbagai kesulitan kita temui saat merawatnya, namun karena melihat wajah polosnya membuat kita tetap bersabar dan bahagia.

Setiap anak tentunya memiliki beberapa fase atau tahap kembang, begitu pula putri kecil saya. Di fase pertama usia 0 bulan sampai 2 tahun anak lebih membutuhkan stimulasi motorik (kata Dokter), karena pada fase ini anak akan melalui banyak kemampuan motorik kasar seperti, tengkurap, duduk, merangkak dan berjalan.

Tapi tidak dengan putri saya, di fase ini ia cepat sekali berkembang meskipun semula sempat takut, karena ia memiliki fase yang tidak sama seperti teman sebayanya. di usia 9 bulan si kecil hanya tengkurap belum bisa duduk sendiri dan maunya didudukkan. Itu yang membuat saya cemas, kenapa Si Kecil malas sekali. ternyata saya salah, baru saya sadar ternyata tumbuh kembang anak itu berbeda. Si Kecil mulai bisa duduk usia 10 bulan dan langsung berjalan dan berkata-kata dengan jelas di usia 11,5 bulan tanpa belajar merangkak.

Masih teringat jelas saat ia pertama kali memanggil "Mama", rasanya sangat luar biasa dan saya merasa menjadi seorang ibu yang hebat, ciiieeee... :P

Sekarang ia mulai tumbuh menjadi batita cerdas. Usianya masih 2 tahun 5 bulan, tapi sudah mampu menghafal doa-doa pendek, menyanyikan lagu anak-anak seperti potong bebek angsa, bintang kecil, balonku, dan dia sangat aktif serta memiliki rasa ingin tau yang besar
Bangga... Itu yang saya rasakan, menjadi seorang ibu yang mampu melahirkan dan mendidik putri saya hingga di usia batita. Kini saya menatapnya sebagai masa depan, membekalinya dengan berbagai ilmu pengetahuan agar ia memiliki banyak wawasan untuk melangkah. Saya sangat bersyukur diberikan seorang putri yang cerdas meskipun dulu harus lahir cesar, karena terpaksa dilahirkan sebelum waktunya.

Tak terasa, waktu jua yang menjawab semua jerih payah saya, tumbuh sehatnya dan berkembang baik daya fikirnya adalah anugrah yang tak terkira.

 "Tetap sehat ya, sayang... jadilah wanita sholekhah yang cerdas dan berbakti hanya itu doa mama untukmu".



Blitar, 040414
------Iza-------

2 komentar:

  1. wah anaknya sebesar fitry ya..senang ya mak liat anak kita sehat, pintar n ceria..tak bisa dibandingkan dengan apapun..setiap hari selalu bahagia melihat tingkah polahnya...salam untuk anaknya ya

    BalasHapus
  2. Mbak, blognya kepanjangan. Bisa dipotong postingannya, biar banyak judul yang kebaca. :D

    BalasHapus